Social Icons

rss feedfacebooktwittergoogle plusemail

Minggu, 28 September 2014

Pasang Banner Komunitas Blogger Belitang

Tidak ada komentar:




     Halo semua kali ini saya akan share banner Komunitas Blogger Belitang. Belitang sendiri adalah salah satu kota di Provinsi Sumatera Selatan. Bagi teman-teman yang ingin memasang banner ini silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini :
  1. Login ke Blogger dengan ID sobat
  2. Klik Tata Letak
  3. Klik Elemen Halaman
  4. Lalu Klik " Tambah Gadget " 
  5. Kemudian pilih HTML/Javascript
  6. Copy paste kode HTML dibawah ini kedalamnya. Lalu Klik Simpan.
<a href="https://www.facebook.com/pages/Komunitas-Blogger-Belitang/912273418786039" target="_blank"><img src="https://scontent-a-sin.xx.fbcdn.net/hphotos-xpf1/t31.0-8/s720x720/10547090_912630938750287_4489674192566399783_o.jpg" width="230px" height="230px"/></a>
Selamat mencoba......

Sabtu, 06 September 2014

Cara Daftar CPNS 2014 Secara Online

2 komentar:
  

Regpanselnas.menpan.go.id - Pada tahun ini Pendaftaran CPNS dilakukan secara online. Bagi anda yang masih kebingungan dalam mendaftar silahkan simak posting ini tentang Tata Cara Pendaftaran CPNS 2014 Online.

Sebelum melakukan pendaftaran ada baiknya anda mempelajari terlebih dahulu Persyaratan apa saja yang dibutuhkan untuk mengisi formulir nanti, serta telah mengetahui detail formasi lowongan cpns yang akan didaftar. Untuk melihat persyaratan dan Formasi2 yang akan didaftar silahkan kunjungi https://panselnas.menpan.go.id/index.php/form-2 .

Setelah yakin bahwa anda telah memenuhi persyaratan dan telah memilih formasi yang anda minati. Langkah berikutnya adalah silahkan anda buka Regpanselnas.menpan.go.id . Berikut langkah-langkah pengisian formulir pendaftran online CPNS 2014 :



  • NIK : Isi NIK dengan nomor NIK yang ada di KTP atau Kartu Keluarga. NIK berupa angka dan minimal 16 digit. (tidak harus e-KTP)
  • Nama Lengkap : Isi Nama lengkap Anda sesuai seperti yang di KTP.
  • Email : Isi dengan alamat email dengan format e-mail yang valid. (gunakan email yang masih aktif dan sering digunakan).
  • Tempat Lahir : Isi dengan Tempat lahir anda seperti yang di KTP
  • Tanggal Lahir : Isi dengan tanggal lahir. (silakan klik menu tanggal sesuai dengan tanggal lahir Anda atau kalau mau ditulis gunakan format YYYY-MM-DD (1987-12-10))
  • Instansi : Isi dengan memilih salah satu instansi yang sudah tersedia. (Jika instansi yang Anda inginkan belum ada berarti belum buka, jika belum buka sebaiknya urungkan dulu untuk daftar jangan mencoba-coba memilih instansi lain karena nanti tidak bisa diubah).
  • Password : Isi dengan Password (gunakan password yang mudah diingat).
  • Confirm Password : Isi kembali dengan Password yang sebelumnya Anda ketik.
  • Input Kode Sekuriti : Isi dengan mengetikan kode sekuriti yang ada di bagian atas. Hal ini untuk meyakinkan bahwa yang mendaftar adalah manusia bukan robot.
  • Periksa kembali semua isian yang sudah Anda masukkan, Pendaftaran hanya dapat dilakukan 1 (satu) kali. Anda tidak dapat membatalkan atau mengganti pilihan instansi yang telah anda pilih. Jika sudah yakin baru klik tombol KIRIM.
  • Jika berhasil maka nanti akan muncul tampilan: “Selamat Anda sudah terdaftar, silakan cek email Anda untuk informasi selanjutnya” 

Setelah Proses Pendaftaran di panselnas.menpan.go.id selesai maka akan dilanjutkan ke situs sscn.bkn.go.id langkah-langkah seperti dibawah ini :
  • Pelamar akan mendapatkan username dan password dan link registrasi untuk melanjutkan pendaftaran melalui email yang aktif yang sudah didaftarkan sebelumnya.
  • Setelah mendapatkan username dan password pelamar bisa login ke www.sscn.bkn.go.id dan silahkan melakukan pengisian data dan memilih jabatan yang akan dilamar lalu mencetak kartu registrasi.
  • Pelamar menyiapkan dan mengirimkan berkas sesuai dengan persyaratan instansi dan wajib menyertakan kartu registrasi dari sscn
  • Tim verifikator akan melakukan verifikasi berkas berdasarkan syarat pendaftaran dan untuk pelamar yang dinyatakan lulus administrasi dapat langsung mencetak kartu peserta dan melanjutkan tes TKD
  • Pelamar akan mendapatkan kartu peserta
  • Pelamar bisa melihat status pelamar lewat situs sscn.bkn.go.id atau semua media cetak tv atau web instansi masing masing yang dipublis oleh instansi




 
 Ada beberapa hal berikut ini yang harus anda perhatikan dengan baik saat melakukan pendaftran online CPNS 2014 melalui laman regpanselnas.menpan.go.id:
  • Pastikan email notifikasi pendaftaran sampai ke email, cek folder INBOX, bila tidak ada di SPAM.
  • Jika tidak ada email notifikasi selama 1×24 jam silahkan laporkan dengan mengirimkan bukti pendaftaran ke panselnas@menpan.go.id.
  • Sebaiknya saat mengisi form pendaftaran sebelum diklik tombol KIRIM screenshot layar komputer sebagai bukti apabila tidak menerima email notifikasi.
  • Pastikan semua form pengisian telah diisi dengan data sebenarnya untuk menghindari diskualifikasi pada proses selanjutnya. Data yang dibuat-buat tidak akan bisa diproses.
  • Ingat kesempatan hanya 1 pelamar 1 instansi, maka gunakan kesempatan dengan bijak. Jangan daftar jika instansi yang Anda ingin daftar belum muncul di Daftar Instansi.
  • Langkah selanjutnya setelah mendapatkan email notifikasi anda bisa login ke situs sscn.bkn.go.id untuk melengkapi data-data pendaftaran sebelum mendapatkan kartu peserta CPNS 2014

Minggu, 31 Agustus 2014

Budidaya Ayam Bangkok

Tidak ada komentar:


    Mengawinkan sepasang Ayam Bangkok bukanlah pekerjaan yang sulit, terutama bagi peternak yang sudah berpengalaman.  Hal yang sulit adalah mencari bakal Pejantan dan Indukan yang berkualitas tinggi. Mengawinkan induk bisa dilakukan di kandang umbaran atau dengan sistem kawin tembak (doddogan). Caranya induk betina dipegangi, lalu induk jantan akan mengawini si betina. Cara ini terkenal paling efektif dan cepat menghasilkan keturunan. Induk jantan yang baik biasanya tidak terlalu sulit dikawinkan dengan cara dogdogan.  Jika induk jantan tidak mau mengawini induk betina dengan cara dogdogan, sebaiknya induk jantan dan induk betina dikawinkan di dalam kandang umbaran.
    Satu ekor pejantan bisa mengawini 3-4 induk betina.  Perkawinan juga bisa dilakukan secara inseminasi buatan, tetapi cara ini jarang dilakukan karena cara perkawinan alamiah terhitung cukup gampang dilakukan dan tidak perlu mengeluarkan biaya khusus untuk membeli peralatan inseminasi.
   Induk yang telah dikawinkan akan bertelur seminggu setelah dikawinkan.  Induk betina ayam bangkok bertelur terbatas, tidak lebih dari 20 butir setiap periodenya.  Hal ini berbeda dengan ayam kampung yang bisa bertelur sampai 40 butir untuk setiap periode. Telur-telur tersebut bisa dierami oleh induknya atau ditetaskan di dalam mesin tetas.  Untuk usaha skala kecil, penetasan bisa dilakukan oleh induknya, tetapi untuk usaha berskala besar, terutama peternakan yang menjual anakan (DOC), penetasan dengan mesin tetas dapat mempercepat kapasitas produksinya.
  Anak ayam menetas setelah dierami oleh induknya selama 21 hari atau sama dengan penetasan menggunakan mesin tetas.  Anak ayam yang baru menetas bisa ditempatkan dikandang postal setelah berumur dua hari. Kandang postal anak ayam dilengkapi dengan pemanas yang berfungsi sebagai induk buatan.  Satu hal yang perlu diperhatikan dalam mengawinkan ayam bangkok adalah tidak mengawinkan saudara sekandung (berinduk sama).  Namun perkawinan antara induk (F1) dan anak (F2) masih diperkenankan.  Begitu juga dengan perkawinan antara induk (F1) dan cucu (F3).
 
DMCA.com Protection Status